Pon Pes Al Fatimah Bojonegoro memiliki cara unik dalam memberikan pendidikan kreatif dan kemandirian kepada santri-santrinya.
Salah satu programnya diberi nama “Pekan”.
“Pekan” merupakan salah satu ajang rutin di Pondok Pesantren Modern Al-Fatimah yang berlangsung seminggu sekali.
Acara ini dilaksanakan setiap hari Sabtu oleh santri SMA Plus Pondok Pesantren Modern Al-Fatimah. Baca Selengkapnya
Program ini pertama kali digagas oleh SMA Plus Al-Fatimah sebagai ajang merefresh para santri setelah 1 Minggu pembelajaran di dalam kelas.
Alih-alih sebagai ajang refreshing dan memupuk kebersamaan santri, program ini ternyata mampu memunculkan kreatifitas dan melatih kemandirian para santri karena mereka dilatih dan praktek langsung di lapangan.
Pada acara pekan kali ini santri SMA Plus Al-Fatimah mengusung tema “Santri Berkreasi” dengan membuat minuman jahe susu.
Bukan tanpa alasan, tema dan praktik membuat jahe susu ini karena memang minuman ini menjadi salah satu minuman vaforit masyarakan dengan bahan baku yang mudah didapatkan di lingkungan sekitar.
Selain itu, minuman susu jahe juga dipercaya mampu menambah stamina dan kebugaran tubuh setelah lelah beraktifitas, sehingga tubuh kembali sehat di esok harinya.
Baca Juga :
- Al-Fatimah Menjalin Kerjasama dengan Hubay Medichine University of China
- Peresmian Gedung Baru oleh Gubernur Jawa Timur
Dalam rangkaian “Pekan” ini diisi pula dengan kegiatan soft game yaitu bermain kursi dimana ada beberapa santri berputar mengelilingi kursi dan pada hitungan tertentu mereka harus duduk pada kursi yang telah tersedia.
Santri yang berhasil duduk di kursi dialah pemenangnya sedangkan yang tidak kebagian kursi dialah yang kalah dan dihukum berame-rame.